Monday, October 29, 2007

Info dari InfoBunda

Baru saja dapat email dari infobunda mengenai perkembangan bayi di usia minggu ke-28 kehamilan, isinya sbb :

Hai Nia,

Bunda mungkin akan merasakan kalau pada kenaikan berat badan di kehamilan trimester ke-3 merupakan kenaikan berat badan terbanyak dibandingkan pada bulan-bulan sebelumnya. Hal ini menunjukan pertumbuhan yang baik karena menunjukan bahwa bayi bunda pun mengalami perkembangan dan kenaikan yang tepat.


Peningkatan berat badan ini tidak akan membuat bunda terlihat menggendut karena kenaikan berat badan ini di distribusikan antara lain untuk bayi bunda, plasenta, cairan ketuban, serta payudara bunda. Jadi bunda tidak perlu khawatir tidak terlihat sexy. Justru wanita hamil terlihat lebih sexy.



Walaupun berat badan bunda akan meningkat banyak pada trimester ketiga bukan berarti bunda dapat memanjakan diri dengan makan yang banyak dengan beranggapan bahwa memang trimester ketigalah yang membuat bunda semakin besar.

Bunda tetap harus memperhatikan pola makan sehat bunda agar kenaikan berat badan bunda dalam batas yang normal dan tidak berlebihan. Selain itu, juga tetaplah menjaga stamina dengan berolah raga.

Bagian mata bayi bunda semakin sempurna karena bulu mata dan alis matanya telah terbentuk jelas begitu pula dengan matanya yang telah terbentuk sempurna. Tubuh bayi bunda semakin baik dengan mulai berkembangnya jaringan lemak dibawah kulit dan volume tulang yang semakin kuat dan berisi.

Semoga anda mendapatkan pelayanan yang bermanfaat dan akan merekomendasikan website ini ke teman-teman anda! Salam,http://www.infobunda.com/

NB: Apakah anda memiliki kenalan yang sedang mengandung atau memiliki buah hati usia balita? Sebarkan pesan tentang situs ini dan beritahu mereka bagaimana cara untuk mendaftar dan bergabung secara gratis melalui http://www.infobunda.com/daftar.php

0 Komentar:

Post a Comment

Silahkan komentar